Berita Umum

Webinar Pengembangan Kompetensi Camat

Samarinda – Bidang Pengembangan Kompetensi Manajerial dan Fungsional Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Prov. Kaltim telah mengadakan Webinar dengan tema “Strategi Penyiapan Tatanan Normal Baru di Sektor Ekonomi pada Lingkup Kecamatan se – Kalimantan Timur”, pada hari Rabu, tanggal 24 Juni 2020, yang diikuti kurang lebih 112 orang peserta yang berasal dari bagian Pemerintahan Provinsi Kaltim dan Pemerintah Kecamatan.

Adapun narasumber yang mengisi webinar tersebut adalah Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra Pemprov. Kaltim, ( Dr. H. Moh. Jauhar Effendi, M.Si ), Guru besar Universitas Mulawarman, ( Prof. Dr. Hj. Eny Rochaida, SE., M.Si ) dan Moderator ( Viko Januardhy, S.Sos., MA ).

Webinar ini dibuka dengan sambutan dari Plt. Kepala BPSDM Prov. Kaltim ( Prof. Dr. H. M. Aswin, MM ) beliau mengatakan dengan adanya seminar daring ini dapat meningkatkan pengetahuan dan wawasan para camat, sehingga melahirkan inovasi-inovasi baru di sektor ekonomi.

 

Adapun beberapa catatan penting hasil webinar tersebut adalah sebagai berikut:

  1. Jangan ragu untuk mengambil kebijakan dan langkah-langkah luar biasa  dalam situasi new normal;
  2. Pemulihan ekonomi dalam masa new normal  dapat dilakukan dengan mendorong masyarakat untuk aktif dalam pemulihan ekonomi dengan inisiatif dan kreatifitas oleh camat dan struktur hingga kelurahan desa ataupun dari kreatifitas masyarakat itu sendiri;
  3. Komunikasi publik dari camat beserta perangkatnya untuk menggugah masyarakat bangkit dari keterpurukan ekonomi;
  4. Dimasa new normal nanti kita harus mempersiapkan transformasi kegiatan yang berorientasi pada bidang ekonomi;
  5. Disiplin melakukan protokol kesehatan dalam berbagai aktifitas terutama aktifitas ekonomi;
  6. Inovasi yang dilakukan oleh camat dan perangkat tidak hanya dilakukan saat normal lama tapi juga normal baru dan inovasi ini diharapkan terus berkesinambungan dan berlangsung secara terus – menerus untuk menjaga Indonesia, Kaltim, dan Kabupaten / Kota , serta Kecamatan dalam pemulihan ekonomi hingga kita bisa menjalani new normal dengan baik dan seperti sedia kala.

Semoga webinar ini dapat berguna dan bermanfaat bagi masyarakat dan bagi kita sebagai pelaksana roda pemerintahan di Indonesia./(r/ZA)

 

Agenda Kegiatan

There are no upcoming events.