Berita Umum

Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Bersama Masyarakat Paser

Tanah Grogot-“Subuh ini penuh keajaiban luar biasa. Ibaratnya bernafas tapi tidak bernyawa itu adalah subuh, karena masih banyak orang yang tidur. Tapi kita sudah memulai beribadah. Subuh ini adalah waktu dibagikannya rezeki, dipanjangkan umur, dan diberikannya keberkahan,” kata Gubernur Rudy Masud saat memberikan sambutan usai salat subuh berjamaah di Masjid Syuhada Tanah Grogot, Kamis (13/3/25).

Kita ketahui Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim), H. Rudy Mas’ud (Harum) terus menggiatkan tradisi Salat Subuh berjamaah di berbagai daerah. Kali ini, dalam rangkaian Safari Ramadan, Gubernur Rudy bersama Wakil Gubernur Kaltim, Seno Aji menyempatkan diri bertemu masyarakat dan pelajar di Tanah Grogot, Kabupaten Paser.

Masjid Syuhada Tanah Grogot yang didirikan tahun 1998 menjadi saksi dalam upaya menghidupkan kembali tradisi salat berjamaah. Partisipasi generasi muda dalam kegiatan keagamaan ini diharapkan dapat menanamkan nilai-nilai spiritual serta mempererat kebersamaan di lingkungan masyarakat.

Salat subuh berjamaah memang selalu menjadi agenda utama dalam giat Safari Ramadan Gubernur Kaltim. Dalam momen itu, tak hanya menjalankan ibadah salat subuh, Gubernur Kaltim H. Rudy Mas’ud (Harum) juga kerap berdialog dengan para jamaah untuk menerima aspirasi langsung dari masyarakat.

Termasuk di momen Safari Ramadan di Kabupaten Paser, Gubernur Rudy Masud berdialog langsung bersama para jamaah yang terdiri dari para warga dan pelajar usai melaksanakan ibadah salat subuh berjamaah.