Berita Umum

Pembukaan Kaltim Expo 2024

Samarinda-Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Timur Corporate University (BPSDM Kaltim CorpU) turut memeriahkan Kaltim Expo 2024.

Mewakili Penjabat Gubernur Kaltim Akmal Malik, Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekda Provinsi Kaltim HM Syirajudin membuka Kaltim Expo 2024 yang dipusatkan di Convention Hall Samarinda, Gelora Kadrie Oening Samarinda, Jalan Wahid Hasyim Samarinda, Sabtu 27 Juli 2024.

Di tahun ini, Kaltim Expo bersamaan dengan event internasional, yaitu East Borneo International Folklore Festival (EBIFF) 2024 dipusatkan di Gelora Kadrie Oening dan Eks Bandara Temindung Samarinda.

Ada enam negara yang hadir, yakni Amerika Serikat, Bulgaria, Polandia, Jepang, Korea Selatan dan Mesir.

Pemprov Kaltim mengapresiasi seluruh OPD Provinsi Kaltim, BUMD, BUMN, Pemkab dan Pemkot se Kaltim serta pelaku usaha yang berpartisipasi menyukseskan Kaltim Expo 2024.

Kepala DPMPTSP Kaltim Fahmi Prima Laksana menjelaskan Kaltim Expo dimulai sejak 26-30 Juli 2024. Ada 117 stand. Ada berbagai kegiatan seperti lomba hingga parade dan fashion show dengan tujuan mengenalkan potensi Kaltim