




Surabaya-Peserta Pelatihan Perencanaan dan Penganggaran yang Responsif Gender bagi ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur melaksanakan Benchmarking ke Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Kependudukan (DP3AK) Provinsi Jawa Timur. Jumat (12/7/24).
Rombongan dipimpin oleh Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Teknis Apriyana Rachmawati mewakili Kepala Badan Pengembagan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Timur. Dihadiri Fasilitator Pengarusutamaan Gender Daerah Provinsi Kaltim Dwi Hartini, Analis Kebijakan DKP3A Provinsi Kaltim Anna Sulistiawati, Analis Pengembangan Kompetensi BPSDM Provinsi Kaltim Indri Widayanti, Staf Pelaksana BPSDM Provinsi Kaltim dan para Peserta pelatihan PPRG.
Kepala Bidang PKT BPSDM Provinsi Kaltim menyampaikan benchmarking ini merupakan kunjungan yang kedua dan merupakan rangkaian pelatihan PPRG dengan tujuan untuk memberikan penguatan pemahaman kepada peserta pelatihan dan best practice pelaksanaan pengarusutamaan gender.
Kemudian Kabid Pemberdayaan Perempuan dan Kesetaraan Gender One Widyawati yang mewakili Kepala DP3AK Prov Jatim saat menyambut kegiatan ini sekaligus memberikan Materi Kebijakan PuG menyampaikan apresiasi atas kunjungan yang dilaksanakan peserta Perencanaan dan Penganggaran yang Responsif Gender dari berbagai Perangkat Daerah di Provinsi Kaltim.
Ia juga menyampaikan bahwa DP3AK Prov Jatim pada tahun 2024 ini telah melakukan pendampingan dalam penyusunan anggaran yang responsif gender ke seluruh Perangkat Daerah Prov Jatim dan ke 34 Pemerintah Kab/Kota di Provinsi Jawa Timur, dan menekankan pentingnya komitmen pimpinan dalam PPRG.
Materi selanjutnya mengenai Praktik PPRG di Provinsi Jatim disampaikan oleh Kadis, S.E, MM dan Ratna Djuwita, SKM., M.Kes kemudian dilanjutkan Penjelasan Aplikasi Super Sinden oleh Mahendra Setiawan, S.T.