Berita Kab/Kota Berita Umum

Webinar Kompetensi Spiritual “Ramadhan sebagai Momentum Transformasi Diri Menjadi ASN Unggul”

Samarinda-Untuk meningkatkan kompetensi bagi ASN di lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur, Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Timur Corporate University (BPSDM Kaltim CorpU) melalui Bidang PKMF menyelenggarakan Webinar Kompetensi Spiritual “Ramadhan sebagai Momentum Transformasi Diri Menjadi ASN Unggul” secara virtual melalui Zoom Meeting dan Youtube. Rabu (5/3/25).

Menghadirkan Staf Ahli Bidang Manajemen Talenta, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah Dr. Mariman Darto, M.Si sebagai Narasumber bersama Widyaiswara BPSDM Provinsi Kalimantan Timur Novi Satria Jatmiko, S.T., M.M selaku Moderator dalam kegiatan ini .

Kepala BPSDM Provinsi Kaltim Dra. Nina Dewi. M.AP menyampaikan, Bulan Ramadhan adalah waktu yang penuh berkah untuk kita merenung, memperbaiki diri, serta memperkuat nilai-nilai ketakwaan, disiplin, dan integritas yang sangat penting bagi kita sebagai ASN.

Melalui webinar ini, mengajak para peserta untuk manfaatkan kesempatan dalam meningkatkan kesadaran tentang pentingnya nilai-nilai spiritual dalam membentuk karakter profesional dan memperkuat etos kerja dalam melayani masyarakat.