Berita Umum

Sosialisasi Penyusunan Dupak dan Penilaian Angka Kredit bagi Jabatan Fungsional Analis Sumber Daya Manusia Aparatur/Analis Kepegawaian di Lingkungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Timur

Samarinda-BPSDM Provinsi Kaltim melalui Bidang PKMF menggelar Sosialisasi Penyusunan Dupak dan Penilaian Angka Kredit bagi Jabatan Fungsional Analis Sumber Daya Manusia Aparatur/Analis Kepegawaian di Lingkungan Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Timur yang berlangsung di Harris Hotel Samarinda. Senin (05/12/22).

Kegiatan ini bertujuan untuk peningkatan Ilmu Jabatan Fungsioanal Analis SDM Aparatur serta untuk mengoptimalkan kinerja Jabatan Fungsional SDM Aparatur. Dan mengundang Instansi yang ada di lingkungan Pemerintah Provinsi serta BKPSDM / BKPP Kabupaten/Kota se Kalimantan Timur yang memiliki Jabatan Fungsional Analis SDM Aparatur.

Dalam sambutannya Kepala BPSDM Prov. Kaltim, Dra. Nina Dewi, M.AP menyampaikan, Sosialisasi ini merupakan salah satu langkah strategis yang harus dilakukan dalam rangka merespon tuntutan masyarakat dalam meningkatkan kapasitas, kompetensi dan profesionalisme aparatur dalam menjalankan peran dan fungsinya yang senantiasa konsisten, dengan mengedepankan prinsip tata kelola pemerintahan yang baik sesuai ketentuan yang berlaku. Aparatur Sipil Negara yang berkompeten adalah dia yang mempunyai tiga Kompetensi. Kompetensi itu yakni, kompetensi teknis, kompetensi manajerial, dan kompetensi sosio kultural.

“Mengingat pentingnya Penyusunan DUPAK sebagai acuan kenaikan pangkat dan golongan, Pejabat Fungsional Analis SDM Aparatur harus benar-benar mempersiapkan berkas-berkas yang akan diajukan dalam penilaian angka kredit, sehingga dapat diajukan kepada tim penilai dan mendapatkan nilai angka kredit untuk digunakan dalam pengajuan kenaikan pangkat nantinya. Pejabat Fungsional dapat mengusulkan penilaian dan penetapan angka kredit satu kali dalam setahun dan harus melengkapi berkas apa saja yang diperlukan dalam pengajuan serta harus melengkapi unsur utama dan unsur penunjang dalam penilaian angka kredit.” Ungkapnya.

Dengan adanya sosialisasiini, Nina Dewi berharap ASN yang menduduki Jabatan Analis SDM Aparatur dapat memenuhi kompetensinya untuk menjadi ASN BerAKHLAK dan harapannya agar seluruh peserta yang mengikuti sosialisasi ini dapat menyebarluaskan pengetahuan yang didapatkan kepada ASN lain yang menduduki jabatan yang sama. (/MD)

Agenda Kegiatan

There are no upcoming events.