Berita Diklat

Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan V di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur Lokus diskominfo dan BKD Provinsi Jawa Barat

Bandung-Kegiatan Pelatihan Kepemimpinan Admiistrator (PKA) Angkatan V di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltim memasuki agenda studi lapangan. Senin (26/09/22).

Pada kesempatan ini para peserta berkesempatan melakukan studi lapangan ke Diskominfo Provinsi Jabar dan BKD Provinsi Jabar.

Sasaran dari kegiatan ini adalah para Pejabat Administrator di Lingkup Provinsi, Kaltim diharapkan memiliki kemampuan, pengetahuan, keterampilan, sikap dan perilaku untuk menjalankan tugasnya.

Hadir mendampingi peserta studi lapangan Kepala BPSDM Prov. Kaltim, Widyaiswara, Analis Pengembangan Kompetensi Ahli Muda dan Staf Bidang PKMF serta staf terkait.

Dengan pelaksanaan studi lapangan ini diharapkan dapat memperluas wawasan, pengetahuan dan pengalaman peserta secara langsung dengan daerah lain. Melalui kunjungan lapangan ini, peserta diharapkan dapat mempelajari, mengidentifikasi, mengadopsi dan mengadaptasi keunggulan pada pengelolaan program kegiatan. Keberhasilan dalam pelatihan ini dinilai dari cara mengimplementasikan pengelolaan program untuk keunggulan kinerja organisasi dan kepemimpinan pelayanan dari masing-masing peserta pelatihan. (/MD)

Agenda Kegiatan

There are no upcoming events.