Berita Berita Diklat Berita Umum

71 Pejabat Administrator KOMPETEN !

Samarinda-Pemprov Kaltim melalui BPSDM Provinsi Kaltim menyelenggarakan penutupan Uji Kompetensi Jabatan Administrator di Lingkup Pemprov Kaltim via Zoom meeting, Kamis (19/08/21).

Acara yang ditutup oleh Kepala BPSDM Dra. Nina Dewi., M.AP ini merupakan serangkaian kegiatan yang berlangsung selama 1 minggu dengan target peserta di awal kegiatan sebanyak 83 orang.

Nina Dewi menyampaikan kekaguman dan selamat atas pencapaian 71 pejabat administrator yang telah dinyatakan kompeten dalam menduduki jabatannya dan telah memiliki standar sesuai yang diamanatkan dalam Permendagri Nomor 108 Tahun 2017.

Sebelumnya dilaksanakan Sidang Pleno tertutup pembahasan hasil uji tertulis, portofolio administrator dan wawancara langsung yang dipimpin Kepala Pusat Standarisasi dan Sertifikasi BPSDM Kemendagri Dr. Dra. Hj. Endang Try Setyasih., MM bersama dengan 8 Assessor dari Direktorat Jendral Otonomi Daerah dan BPSDM Kemendagri RI.

Endang Try mengatakan 71 asesi telah memenuhi kriteria yang perlu dimiliki seorang pejabat administrator dimasa ini.

Agenda Kegiatan

There are no upcoming events.