Berita Berita Diklat Berita Umum

YANG MENILAI ITU ORANG LAIN

 

“Menjadi Pimpinan harus memiliki Etika dan Integritas yang tinggi, karena yang menilai itu orang lain bukan diri kita sendiri.”

Demikian sepenggal nasihat yang diberikan oleh Wakil Bupati Kutai Kartanegara (H. Chairil Anwar, SH, M.Hum) kepada 40 Pejabat Pengawas yang tergabung didalam kelas Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan II tahun 2020 yang diselenggarakan oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Timur (BPSDM Prov. Kaltim), Jumat (21/08).

Dimoderatori oleh H. Rakhmadi, S.Sos selaku Sekretaris BKPSDM Kutai Kartanegara, dalam kegiatan daring tersebut Wakil Bupati Kukar memberikan tiga poin pesan penting kepada seluruh peserta pelatihan.

Tiga poin penting tersebut diantaranya adalah ;

  1. Beliau berharap dengan diadakannya kegiatan  kepemimpinan melalui daring ini peserta tetap antusias dan selalu taat pada apa yang telah di atur oleh panitia.
  2. Dalam kondisi covid ini kegiatan tetap harus berjalan walaupun melalui daring.
  3. Bagi bapak ibu yang suatu hari menjadi pimpinan harus memiliki etika dan integritas yang tinggi. karena yang menilai orang lain bukan diri kita sendiri.

Dimulai pada pukul 08.30, kegiatan yang dikemas dalam acara MANAGERIAL CORNER tersebut berlangsung selama 2 JP. (gee/rid)

Agenda Kegiatan

There are no upcoming events.